Laramu Dukaku

Bagikan tulisan ini agar semakin bermanfaat !

Facebook
Twitter
Telegram
Pinterest
WhatsApp

Oleh: Hanimatul Umah
(Kontributor CemerlangMedia.Com)

CemerlangMedia.Com — PUISI

Dentuman meriam mengusik jiwa
Penuh was-was tak terkira
Akankah pada gilirannya
Tiba saat meninggalkan dunia

Jeritan anak tak berdosa, kehilangan sanak saudara
Pedih bersimbah darah menahan lara
Nyawa seakan tak berharga
Tenggelam dalam abu tak berupa

Timbul tenggelam tak berkesudahan
Oleh tangan-tangan adidaya angkara murka
Tak percaya adanya kehidupan setelah dunia
Sejatinya dunia ini fana nan memperdaya

Berharap Tuhan menghentikan
Kini ku merasakan laramu dukaku
Saudara muslim di belahan dunia
Merasakan derita sama

Lunglai tak berdaya melihat saudara dinista
Kecaman, kutukan tanpa makna
Tak mampu beri solusi nyata
Suatu waktu tak menentu akan mengulangnya

Para mujahid pembela negeri
Bertaruh nyawa mempertahankan ribath
Perjuanganmu tak kenal lelah
Berbuah surga firdaus nan indah

Kini, saatnya umat bersatu
Bersama dalam satu hati satu rasa
Jangan biarkan musuh mencabik-cabik sukma
Melawan musuh, hidup mulia atau mati syuhada

Bekasi, 5 Desember 2023 [CM/NA]

Loading

Disclaimer: Www.CemerlangMedia.Com adalah media independent yang bertujuan menampung karya para penulis untuk ditayangkan setelah diseleksi. CemerlangMedia.Com. tidak bertanggung jawab atas akibat langsung ataupun tidak langsung dari semua teks, gambar, dan segala bentuk grafis atau konten yang disampaikan pembaca atau pengguna di berbagai rubrik yang tersedia di web ini, karena merupakan tanggung jawab penulis atau pengirim tulisan. Tulisan yang dikirim ke CemerlangMedia.Com tidak boleh berbau pornografi, pornoaksi, hoaks, hujatan, ujaran kebencian, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email  : cemerlangmedia13@gmail.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *