Kuikhlaskan

Bagikan tulisan ini agar semakin bermanfaat !

Facebook
Twitter
Telegram
Pinterest
WhatsApp

Oleh: Nur Khairun Nisa

CemerlangMedia.Com — PUISI

Dulu kita berpegang tangan
Terbang menelusuri cakrawala
Bersama kita arungi samudra
Berjalan beriringan dalam setiap keadaan

Setiap tanjakan kau menguatkan
Mengajak aku terus berjuang
Melawan pahitnya realita dunia
Membuktikan pada mereka yang meragukan

Namun, keadaan menuntut perpisahan
Sehingga aku tertinggal dalam kesendirian
Berjalan dalam ruang yang kelabu
Tak kubiarkan diri berlarut dalam pilu

Kausebut diriku sekuat baja tak terlawan
Bersama andil keadaan membentuk setegar karang
Tak pernah diajari aku mengalah dalam perjuangan
Sekarang pelitaku hilang, bersisa hidup yang temaram

Kawan, hidupku hampir suram karena kehilangan
Namun, kamu bilang kita harus melanjutkan perjalanan
Aku di sini dengan segala impian yang harus terwujudkan
Dan kamu berada di tempat indah di sisi Tuhan

Kuikhlas sukmamu biar tenang
Sedang aku di sini dalam perbaikan
Agar surga menjadi tempat pertemuan
Hingga aku dapat berbagi cerita
Tentang perjalanan yang kulanjutkan sendirian [CM/NA]

Loading

Disclaimer: Www.CemerlangMedia.Com adalah media independent yang bertujuan menampung karya para penulis untuk ditayangkan setelah diseleksi. CemerlangMedia.Com. tidak bertanggung jawab atas akibat langsung ataupun tidak langsung dari semua teks, gambar, dan segala bentuk grafis atau konten yang disampaikan pembaca atau pengguna di berbagai rubrik yang tersedia di web ini, karena merupakan tanggung jawab penulis atau pengirim tulisan. Tulisan yang dikirim ke CemerlangMedia.Com tidak boleh berbau pornografi, pornoaksi, hoaks, hujatan, ujaran kebencian, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email  : cemerlangmedia13@gmail.com

One thought on “Kuikhlaskan

  • Nunung Nur Halimah
    0
    0

    Perasaan yang sama yang pernah hadir..
    Selepas seorang sahabat yang bersama dalam taat.
    Terlebih dahulu dipanggil Tuhan sebagai pengingat
    Bahwa mati adalah sesuatu yang pasti dan tepat

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *