Oleh: Nur Ramadhani
(Siswi SMAN 1 Mentaya Hilir Selatan)
CemerlangMedia.Com — PUISI
Di bawah langitmu yang biru nan mendalam
Jeritan azan menyatu dalam harmoni luka
Berkibar bendera, merah, hitam, putih
Simbol perjuangan di tanah yang disucikan
Bunga-bunga berkembang di reruntuhan
Di padang gersang, kisahmu berbicara
Kota tua berdiri gagah menghadapi luka
Bendera berkibar, tanda perlawanan yang abadi
Wajah-wajah tegar bersinar di senja
Doa-doa terbang tinggi ke langit
P4l3stin4, dalam hati kami merasakan
Cinta tak terbatas di setiap bait puisi
Dalam doa-doa yang mengalun di malam sunyi
Kami merindukan kebebasan yang hakiki
P4l3stin4, cahaya di kegelapan
Kami berdiri bersamamu dalam puisi ini dan selamanya
Samuda Kota, 5 Desember 2023 [CM/NA]